Pro Jurnalis Media Siber Bentuk Pengurus DPC Jember
![]() |
Sejumlah awak media hadir dalam pembentukan pengurus DPC Pro Jurnalis Media Siber (PJS) di Cafe KMP jalan Kalimantan Sumbersari, Kabupaten Jember |
Jember (Wartarakyat) – Minggu malam (02/02/2025), sejumlah awak media di Kabupaten Jember secara resmi membentuk pengurus DPC Pro Jurnalis Media Siber (PJS) Jember.
Pembentukan pengurus ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja awak media sekaligus memperkuat pemahaman etika jurnalistik yang sejalan dengan kode etik yang telah ditetapkan.
Ketua panitia pembentukan pengurus DPC PJS Jember, Suliyadi Setiawan, dalam sambutannya menyampaikan harapannya terkait keberadaan PJS di Jember.
"Hari ini merupakan pembentukan pengurus DPC PJS Jember yang masih perdana. Kami berharap, PJS bisa menjadi wadah bagi awak media untuk meningkatkan kualitas karya tulis serta memahami kode etik jurnalistik," ujar Suliyadi saat dikonfirmasi di Cafe Kalimantan Meeting Point (KMP), Jalan Kalimantan, Kelurahan Sumbersari, Kecamatan Sumbersari.
Lebih lanjut, Suliyadi menambahkan bahwa dengan adanya PJS, pihaknya berharap bisa berkontribusi dalam menciptakan insan jurnalis yang profesional dan beretika, sebagaimana yang diimbau oleh Dewan Pers.
"Kami juga akan bersinergi dengan organisasi pers lain yang ada di Kabupaten Jember untuk menciptakan harmonisasi sesama profesi pembuat berita," tegasnya.
PJS juga mengungkapkan harapan besar untuk dapat bekerja sama dengan semua stakeholder yang ada di Kabupaten Jember, guna bersama-sama membangun daerah menjadi lebih baik.
"Semoga dengan hadirnya PJS ini bisa memberi warna yang indah bagi Kabupaten Jember," pungkasnya. (Sul/Ed: Ruk)