HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Perkuat Sinergi, Perhutani Jember Lakukan Kunjungan ke Polres Jember

Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jember melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Jember, Kamis (3/7). 


Jember (Warta Rakyat) – Dalam upaya mempererat kerja sama dan sinergi antarinstansi, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jember melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Jember, Kamis (3/7/2025). Rombongan dipimpin langsung oleh Kepala Perhutani KPH Jember, Eko Teguh Prasetyo, dan disambut oleh Kapolres Jember, AKBP Bobby Adimas Candra Putra.

Dalam kunjungan tersebut, Eko Teguh menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerja sama yang selama ini telah terjalin antara Perhutani dan Polres Jember, khususnya dalam menjaga keamanan dan kelestarian kawasan hutan negara di wilayah Jember.

“Kegiatan silaturahmi ini merupakan bentuk komitmen kami dalam memperkuat hubungan kelembagaan antara Perhutani dan Polri. Kami berharap sinergi ini terus terjaga, khususnya dalam menekan berbagai bentuk pelanggaran hukum di kawasan hutan, sehingga menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta menjaga kelestarian lingkungan,” ujar Eko.

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Jember AKBP Bobby Adimas Candra Putra menyambut baik kunjungan Perhutani dan menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam menjaga keamanan dan kelestarian hutan.

“Kami menyampaikan terima kasih atas kunjungan dari Perhutani Jember. Ini merupakan langkah positif dalam menjaga sinergi dan komunikasi yang sudah terbangun dengan baik. Polres Jember mendukung penuh upaya Perhutani dalam pengelolaan kawasan hutan negara, dan kami siap terus berkolaborasi demi terwujudnya hutan yang aman dan lestari,” jelas Bobby.

Pertemuan ini diakhiri dengan komitmen bersama untuk terus memperkuat koordinasi serta meningkatkan upaya preventif terhadap potensi gangguan di kawasan hutan. 

(Sumber: PerhutaniJember/Ed: Ruk)